Raih Urutan Buncit di Survei, Cagub Luluk Pamer Gerakan Mesin Politik

0

Surabaya (beritajatim.com) – Hasil survei terbaru dari Accurate Research and Consulting Indonesia (ARCI) untuk Pilgub Jatim 2024 menempatkan pasangan Luluk Nur Hamidah dan Lukmanul Khakim di urutan paling buncit.

Dalam surveinya, ARCI mencatat elektabilitas pasangan Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak menjadi tertinggi dengan angka 63,4 persen. Kemudian disusul Tri Rismaharini dan Zahrul Azhar Asumta dengan 27,1 persen, dan Luluk-Lukman 2,8 persen.

Meski demikian, Luluk tetap optimis dapat meraih dukungan 55 persen pada Pilgub Jatim 2024. Ia menyebut, pihaknya telah berada di jalur tepat menuju kemenangan, meski memperoleh hasil minor pada survei.

“Hasil survei tidak membuat kami gentar karena kami tahu tim kami sudah bergerak selangkah lebih maju dibandingkan tim lainnya,” ungkapnya, Selasa (15/10/2024).

Luluk mengatakan bahwa semua mesin partai PKB telah bergerak maksimal, terutama di tingkat akar rumput. Anggota DPR RI, DPRD Provinsi, dan DPRD Kabupaten/Kota mulai aktif sosialisasi kepada konstituen.

“Ini menunjukkan kami siap memenangkan hati rakyat,” ujar Mantan Anggota DPR RI tersebut.

Luluk juga menyoroti keberhasilan konsolidasi tim hingga tingkat TPS, dengan contoh konkret dari tiga kecamatan di Kabupaten Nganjuk yang baru saja melakukan konsolidasi penuh. “Ini membuktikan tim kami sangat siap menghadapi pilgub,” tegasnya.

Selain mesin politik, Luluk percaya bahwa personalitasnya juga penting dalam menarik dukungan masyarakat Jatim.

Ia mengklaim belum pernah menyakiti rakyat dan bisa mempresentasikan diri sebagai sosok bersih dari tuduhan kecurangan atau korupsi. “Rakyat butuh pemimpin yang berintegritas. Saya berkomitmen untuk itu,” tambahnya.

Dalam hal program, terutama di bidang ekonomi, pendidikan, dan kesehatan, Luluk optimis bahwa ini akan menarik pemilih. Ia yakin program-programnya selaras dengan kebutuhan masyarakat.

“Kami telah memetakan kebutuhan di setiap daerah, dan program kami disesuaikan untuk mengatasi masalah yang dihadapi,” katanya.

Luluk juga menegaskan kesiapan meraih kemenangan di Pilgub Jatim 2024. “Dengan dukungan masyarakat dan mesin partai yang solid, saya yakin kita bisa menang dengan hasil memuaskan,” tutupnya. [ipl/beq]


Link informasi : Sumber

Leave A Reply

Your email address will not be published.