Menanti ‘Cawe-Cawe’ Samanhudi Anwar Menangkan Ibin-Elim di Kota Blitar

0

Blitar (beritajatim.com) – Samanhudi Anwar bakal turun gunung memenangkan pasangan Syauqul Muhibbin-Elim Tyu Samba (Ibin-Elim) di Pemilihan Wali Kota Blitar 2024 ini. Mantan Wali Kota Blitar 2 periode itu dengan tegas bakal berupaya memenangkan pasangan Ibin-Elim.

Pria yang pernah menjabat sebagai Ketua DPC PDIP Kota Blitar itu dipastikan bakal cawe-cawe di Pemilihan Wali Kota Blitar. Samanhudi berjanji akan menggerakkan seluruh loyalisnya baik yang tergabung dalam organisasi masyarakat (Ormas) Kawula Alit maupun bukan untuk memilih pasangan Ibin-Elim di Pilwali Blitar.

“Ini adalah perjuangan untuk kebaikan warga Kota Blitar. Kawula Alit siap memastikan Paslon SAE menang dengan cara-cara yang sudah direncanakan,” ungkap Samanhudi Anwar, saat acara deklarasi pemenangan pasangan Ibin-Elim, Sabtu (2/11/2024) malam lalu.

Terlepas dari segala kontroversinya, Samanhudi Anwar memang memiliki basis massa yang cukup banyak di Kota Blitar. Pria yang identik dengan kumis tebalnya itu hingga saat ini juga masih menduduki posisi sebagai panglima Kawula Alit. Kawula Alit sendiri merupakan organisasi masyarakat yang memiliki jumlah anggota ratusan orang.

Pengerahan massa ini, langsung dilakukan oleh Samanhudi Anwar sejak Minggu (3/11/2024) lalu. Samanhudi pun menjanjikan Ibin-Elim bakal menang dengan strategi yang telah disiapkan.

“Anak-anak saya sendiri akan turun langsung untuk mendekati kalangan milenial,” imbuhnya.

Sebagai sosok berpengalaman dalam politik lokal, Samanhudi memiliki latar belakang panjang dalam pemerintahan Blitar. Selain dua periode sebagai wali kota, ia pernah menjabat sebagai Ketua DPRD Kota Blitar dari 2004 hingga 2010 dan anggota DPRD sejak 1999.

Dengan pengalamannya ini, Samanhudi yakin bahwa Ibin-Elim adalah pilihan tepat untuk melanjutkan visi pembangunan yang ia rintis, terutama dalam hal keberlanjutan program yang mendukung masyarakat miskin dan kaum marjinal. Dukungan dari tokoh senior dan organisasi masyarakat seperti Kawula Alit menunjukkan kuatnya jaringan sosial-politik pasangan calon nomor urut 2 ini.

Bagi Samanhudi dan pendukungnya, Pilkada 2024 adalah kesempatan emas untuk mengembalikan program-program pro-rakyat yang sempat terhenti dan melanjutkan kerja nyata yang sudah lama dirindukan masyarakat. Dengan suara tegas, Samanhudi menyampaikan bahwa dukungan Kawula Alit bukan hanya sekadar formalitas.

“Ini adalah perjuangan untuk kebaikan warga Kota Blitar. Kawula Alit siap memastikan Paslon SAE menang dengan cara-cara yang sudah direncanakan,” tegasnya.

Kini patut ditunggu apakah bergabungnya Samanhudi Anwar ke pasangan Ibin-Elim ini akan membawa dampak positif pada perolehan suara di Pilwali Blitar, atau justru sebaliknya. [owi/beq]


Link informasi : Sumber

Leave A Reply

Your email address will not be published.