Ini Tantangan Ipuk Jadi Bupati Banyuwangi, Periode Selanjutnya Harus Lebih Baik

0

Banyuwangi (beritajatim.com) – Calon Bupati Banyuwangi yang juga calon petahana, Ipuk Fiestiandani begitu mendapat tantangan saat menjabat di periode pertama. Cabup nomor urut 1 itu, mencatat selama 2,5 tahun awal menjadi Bupati Banyuwangi pada 2021 – 2023, Ipuk Fiestiandani fokus pada penanganan pandemi Covid-19 beserta dampaknya.

“Di masa pandemi Covid-19, pemerintah pusat mewajibkan semua pemerintah daerah untuk merealokasi anggaran untuk penanganan pandemi. Anggaran yang sedianya untuk pembangunan dialihkan guna menangani pandemi dan dampaknya,” ungkap Ipuk saat melakukan pertemuan dengan warga Perkebunan Kalikempit.

Ipuk menyebut, di tengah realokasi anggaran, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi memutuskan untuk menangani kebutuhan dasar warga. Di antaranya, beasiswa, bantuan uang saku siswa, bantuan sosial, bantuan UMKM, perbaikan puskesmas, fasilitas rumah sakit, insentif tenaga kesehatan, dan sejenisnya.

“Meski demikian, pada 2021- 2022 tetap ada pembangunan infrastruktur, namun tidak semasif 2023 hingga saat ini,” terangnya.

Sejak 2023, kata Ipuk, pengerjaan infrastruktur fisik lebih masif. Mulai dari pengaspalan jalan, peresmian jalan baru, pelebaran jalan baru, perbaikan jembatan, dan lainnya.

“Pada 2023 dilakukan pembangunan dan perawatan jalan di 1965 titik dan 65 jembatan. Pada 2024 terdapat 1588 titik dan 38 jembatan,” jelasnya.

Politisi PDI Perjuangan itu juga berkomitmen untuk terus memasifkan pembangunan infrastruktur. Pembangunan infrastruktur jalan meliputi pengaspalan hot mix dan pavingisasi.

“Sementara jembatan dibangun dengan konstruksi gender dan konstruksi beton yang lebih kokoh,” imbuhnya.

Menanggapi hal itu, warga perkebunan Kalikempit pun kompak menyatukan suara mendukung Ipuk. Pada Pilkada 2024 ini, istri Abdullah Azwar Anas itu berpasangan dengan mantan Sekretaris Daerah Banyuwangi, Mujiono.

“Semoga Bu Ipuk kembali terpilih sebagai Bupati Banyuwangi,” ucap salah seorang warga. [rin/aje]


Link informasi : Sumber

Leave A Reply

Your email address will not be published.