Kepala Komunikasi Kepresidenan Tanggapi Viralnya Gus Miftah: Presiden Telah Beri Teguran
Surabaya (beritajatim.com) – Kepala Komunikasi Kepresidenan (PCO) Republik Indonesia (RI), Hasan Nasbi, akhirnya angkat bicara terkait viralnya video Gus Miftah, selaku Utusan Khusus Presiden Bidang Kerukunan Beragama dan Pembinaan Sarana Keagamaan yang mengolok-olok penjual es teh, Sunhaji.
Hasan mengungkapkan bahwa pihaknya turut menyayangkan atas kejadian tersebut. Sebelumnya ia juga menekankan bahwa Presiden Prabowo Subianto selama ini sangat menghormati dan menjunjung tinggi adab terhadap siapa pun, termasuk rakyat kecil. Bahkan, hal tersebut telah dijelaskannya dalam sebuah pidato kenegaraan.
Terkait permasalahan ini, menurut Hasan, Prabowo langsung memberikan teguran kepada Gus Miftah.
“Presiden telah memberikan teguran kepada yang bersangkutan, melalui Sekretaris Kabinet untuk segera meminta maaf kepada Bapak Sunhaji yang mungkin saja dan sangat mungkin terluka perasaannya karena kejadian kemarin,” ujar Hasan, dalam unggahan video di akun PCO RI, Rabu (4/12/2024).
Menurut Hasan, Prabowo juga telah mendapatkan informasi bahwa Gus Miftah sudah secara langsung meminta maaf kepada yang bersangkutan di kediamannya, di Desa Banyusari, Kecamatan Grabag, Kabupaten Magelang.
“Kami juga sudah melihat di berbagai video bahwa Bapak Suhaji telah memberikan maaf beliau. Bahkan, Bapak Sunhaji menyatakan ingin melihat Gus Miftah untuk mengadakan pengajian juga di desa beliau di daerah Banyusari,” imbuhnya.
Pihaknya pun berharap agar ke depannya silaturahmi dan keadaan bisa kembali terjalin dengan baik. Termasuk hubungan kekeluargaan bisa tumbuh di antara mereka berdua.
“Dan kami semua, tidak hanya Utusan Khusus Presiden, mengambil pelajaran sangat berharga dari kejadian ini. Bahwa kita memang harus hati-hati dalam mengeluarkan pernyataan, dalam menjaga sikap, apalagi terhadap rakyat kecil yang sedang berjuang,” ujarnya. (fyi/ian)
Link informasi : Sumber