BSI Perkuat Komitmen Pendidikan Melalui Program Beasiswa
Surabaya (beritajatim.com) – PT Bank Syariah Indonesia (BSI) kembali menunjukkan komitmennya dalam memajukan pendidikan di Indonesia melalui program BSI Scholarship 2024. Tahun ini, sebanyak 2.300 mahasiswa dari berbagai universitas di Indonesia berkesempatan meraih beasiswa yang didanai dari dana zakat.
Direktur Utama BSI, Hery Gunardi, mengungkapkan bahwa program beasiswa ini merupakan bentuk nyata dari tanggung jawab sosial perusahaan.
“BSI tidak hanya fokus pada profit, tetapi juga pada kontribusi sosial. Melalui BSI Scholarship, kami ingin mencetak generasi muda yang cerdas, berkarakter, dan mampu membawa perubahan positif bagi bangsa,” ujar Hery.
BSI Scholarship 2024 tidak hanya memberikan bantuan finansial, tetapi juga memberikan pembinaan kepada para penerima beasiswa agar mereka dapat mengembangkan potensi diri dan menjadi pemimpin masa depan. Program ini juga memberikan perhatian khusus pada keberlanjutan pendidikan, sehingga para penerima beasiswa dapat menyelesaikan studinya hingga tingkat yang lebih tinggi.
Untuk memudahkan masyarakat dalam menyalurkan zakat dan donasi pendidikan, BSI terus mengembangkan layanan digital. Melalui superapp BYOND by BSI, masyarakat dapat dengan mudah melakukan transaksi zakat, infaq, dan sedekah.
BSI juga terus berupaya membangun ekosistem ekonomi syariah yang kuat melalui berbagai program, termasuk pendidikan, pemberdayaan ekonomi, dan penyaluran zakat. Dengan demikian, BSI berharap dapat memberikan kontribusi yang lebih besar bagi masyarakat dan bangsa.[rea/ian]
Link informasi : Sumber