Kombes Pol Luthfie Sulistiawan Resmi jadi Kapolrestabes Surabaya
Surabaya (beritajatim.com) – Kombes Pol Luthfie Sulistiawan menginjakan kaki di kantor Polrestabes Surabaya, Jumat (04/10/2024) sebagai nahkoda baru menggantikan Brigjen Pol Pasma Royce yang diangkat menjadi Wakapolda Jawa Timur.
Kedatangan Luthfie Sulistiawan sebagai Kapolrestabes Surabaya yang baru disambut dengan rangkaian pedang pora dan taburan bunga. Dalam acara bertajuk ‘Farewell Parade’ itu, Luthfie disambut oleh seluruh anggota Polrestabes Surabaya.
Luthfie Sulistiawan datang ke Polrestabes bersama istrinya. Ia lantas disambut oleh kalungan bunga oleh Wakapolrestabes Surabaya, AKBP Wimboko dan Diiringi Tarian Remo memasuki Halaman Mako Polrestabes Surabaya. Setelah menerima Jajar Hormat, Luthfie berjalan perlahan memasuki Mako melewati Hunusan Pedang Pora Para Perwira Polrestabes Surabaya. Ia lalu disambut langsung oleh Wakapolda Jawa Timur yang baru, Brigjen Pol Pasma Royce.
“Selama satu tahun tujuh bulan saya bergabung bersama rekan-rekan tentu banyak dinamika dan metode yang saya lakukan. Saya yakin dibawah kepemimpinan Kombes Pol Luthfie Polrestabes Surabaya jauh lebih berkembang dan lebih baik lagi,” ujarnya saat pidato di depan anggota Polrestabes Surabaya.
Pasma mengungkapkan kebanggaannya pernah menjadi nahkoda dalam roda kepemimpinan di Polrestabes Surabaya. Ia pun berpesan agar anggota segera bisa beradaptasi dan menjalankan tugas dengan baik dibawah kepemimpinan Kombes Pol Luthfie Sulistiawan.
“Selama satu tahun tujuh bulan saya bergabung bersama rekan-rekan tentu banyak dinamika dan metode yang saya lakukan. Saya yakin dibawah kepemimpinan Kombes Pol Luthfie Polrestabes Surabaya jauh lebih berkembang dan lebih baik lagi,” imbuhnya.
Tidak lupa, Pasma mengucapkan permintaan maaf dan terimakasih kepada semua pihak apabila selama menjadi Kapolrestabes Surabaya ada tutur kata dan perbuatan yang menyinggung.
“Perpisahan itu hanya untuk orang yang mencintai dengan mata, tetapi bila mencintai dengan Hati, maka tidak ada kata perpisahan untuk kita. Artinya dimanapun kita ditugaskan maka kehangatan dan kebersamaan ini akan selalu terwujud,” pungkas Pasma.
Sementara itu, Luthfie Sulistiawan berkomitmen untuk meneruskan program-program baik yang sudah dijalankan oleh Pasma sebelumnya. Ia juga memohon dukungan agar dapat bekerja secara maksimal menjadi Kapolrestabes Surabaya.
Pekerjaan pertama yang harus diselesaikan oleh Luthfie Sulistiawan sebagai Kapolrestabes Surabaya yang baru adalah agenda Pilkada Serentak 2024. Ia pun mengajak seluruh anggota untuk sama-sama menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat agar pagelaran Pilkada Serentak 2024 bisa berjalan aman dan lancar.
“Sebagai orang baru, mohon dukungannya saran dan masukan berkaitan dengan langkah-langkah pengolahan situasi keamanan di Kota Surabaya ini sehingga menjadikan Polrestabes Surabaya menjadi satu icon tentang Polisi-polisi yang Profesional, Maju, Modern dan Dicintai oleh Masyarakat,” tutur Luthfie. (ang/kun)
Link informasi : Sumber