Komitmen Kampanye Tanpa Politik Uang, Paslon Bupati-Wakil Bupati Sumenep Deklarasi Damai

0

Sumenep (beritajatim.com) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sumenep menggelar deklarasi kampanye damai bersama dua pasangan calon Bupati-Wakil Bupati setempat, Selasa (24/09/2024).

“Deklarasi kampanye damai ini sebagai bentuk komitmen bersama, untuk pelaksanaan Pilkada yang aman, tertib, dan damai,” kata Ketua KPU Sumenep, Nurussyamsi.

Dalam deklarasi tersebut, KPU Sumenep membatasi jumlah massa masing-masing pasangan calon (paslon) sebanyak 100 orang.

Kedua pasangan calon diminta untuk menandatangani naskah deklarasi kampanye damai. Beberapa poin diantaranya adalah berjanji untuk melaksanakan kampanye yang berintegritas, tanpa HOAX, tanpa SARA, dan tanpa politik uang.

“Kami berharap kedua pasangan calon beserta tim kampanye, berkomitmen sesuai naskah deklarasi itu. Melaksanakan kampanye berdasarkan peraturan perundangan yang berlaku,” ujar Nurussyamsi.

Naskah deklarasi tersebut selain ditandatangani oleh pasangan calon, juga ditandatangani Ketua KPU dan Ketua Bawaslu Sumenep.

Pilkada Sumenep diikuti oleh dua pasangan calon yakni Pasangan Ali Fikri-Unais Ali Hisyam (Final) mendapatkan nomor urut 1, dan pasangan Fauzi-Imam Hasyim (Faham) mendapatkan nomor urut 2.

Pasangan Ali Fikri-Unais Ali Hisyam diusung oleh 2 partai, yakni Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan PSI. Sedangkan pasangan Fauzi-Imam Hasyim diusung oleh 8 partai, yakni PDI Perjuangan, PKB, PKS, PAN, Partai Demokrat, NasDem, Gerindra, dan Partai Hanura. (tem/kun)


Link informasi : Sumber

Leave A Reply

Your email address will not be published.