Karteker Madura United Putar Otak Kembalikan Performa Tim

0

Pamekasan (beritajatim.com) – Karteker Madura United FC, Rakhmad Basuki harus memutar otak sekaligus kembali bekerja ekstra keras untuk mengembalikan performa tim ke jalur ideal.

Sebab saat ini, tim berjuluk Laskar Sape Kerrab tercecer di posisi zona degradasi, tepatnya pada posisi 17 klasemen sementara Kompetisi kasta tertinggi sepakbola tanah air.

Hal tersebut tidak lepas dari hasil minor yang mereka alami, khususnya dalam 5 laga terakhir Liga 1. Sebab dari total laga tersebut, mereka hanya mampu meraih 1 poin berkat hasil imbang 1-1 kala menjamu tim promosi Malut United FC di laga perdana kompetisi.

Empat laga lainnya berakhir dengan kekalahan, saat bertandang ke markas PS Barito Putera, menjamu Persita Tangerang, serta dua laga tandang terakhir ke markas Persis Solo dan PSBS Biak.

Tidak kalah berat, Widodo Cahyono Putro juga terpaksa mundur sebagai juru taktik akibat rentetan hasil kurang memuaskan dari laga tersebut. Sementara posisinya ditempati sang asisten Rakhmad Basuki.

Hanya saja, keberadaan sang karteker sebagai juru taktik belum juga membuahkan hasil, terbukti mereka masih belum bisa meraih kemenangan khususnya saat bertandang ke markas PSBS Biak.

Namun sekalipun kembali gagal meraih poin, tim kebanggaan suporter Madura Bersatu, sudah mulai bisa mencetak gol ke gawang lawan. Sebab dari lima laga tersebut, mereka hanya mampu mencetak 2 gol dan kebobolan 9 gol.

“Bagi kami, laga melawan PSBS Biak masih belum menunjukkan hasil maksimal. Tapi secara permainan dan kolektivitas sudah mulai membaik,” kata Karteker Madura United FC, Rakhmad Basuki, Kamis (19/9/2024).

Kondisi tersebut sedikit memberikan asa bagi timnya, khususnya menjelang laga kontra Dewa United FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar Bali, Sabtu (21/9/2024) mendatang. “Semoga ke depan semakin membaik, selanjutnya kita harus menghadapi Dewa United,” ungkapnya.

“Tidak kalah penting, kami juga merasa puas dengan kolektivitas yang diperagakan pemain (saat menghadapi PSBS Biak). Semoga hal ini bisa berlanjut dan semakin membaik di laga berikutnya, khususnya saat menghadapi Dewa United,” pungkasnya. [pin/ian]


Link informasi : Sumber

Leave A Reply

Your email address will not be published.