Jelang Lawan Madura United, PSS Bisa Turunkan Wahyudi Hamisi

0

Jakarta (beritajatim.com) – PSS Sleman akan melawan Madura United FC dalam pertandingan pekan ke-17 Liga 1 di Stadion Manahan, Solo pada Jumat (27/12/2024).

PSS Sleman terus memantau perkembangan kondisi para pemainnya yang sebelumnya mengalami cedera. Beberapa nama penting mulai menunjukkan tanda-tanda kesembuhan.

Dokter tim PSS Lutfi Afifuddin memberikan kabar baik terkait kondisi Wahyudi Hamisi. Pemain belakang ini diprediksi sudah siap untuk diturunkan dalam laga kontra Madura United.

“Insyaallah Wahyudi Hamisi siap bermain melawan Madura United FC,” ujar Lutfi dalam laman resmi PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Berbeda dengan Hamisi, kondisi Irkham Mila masih perlu evaluasi lebih lanjut. Keduanya mengalami cedera di bagian ankle kaki kiri yang sama, akibat cedera yang didapatkan saat persiapan menghadapi PSM Makassar.

Selain Hamisi dan Mila, PSS juga masih memulihkan kondisi Ifan Nanda yang mengalami masalah pada lutut kanannya. Diperkirakan, Nanda harus absen selama satu hingga dua minggu ke depan akibat peradangan pada tendon patella. (faw)


Link informasi : Sumber

Leave A Reply

Your email address will not be published.